Skip to main content
x
Pemilu Kondusif, Anggota Dewan Zulasmi Octarina Apresiasi Sinergi Forkopimda

Pemilu Kondusif, Anggota Dewan Zulasmi Octarina Apresiasi Sinergi Forkopimda

Wartaprima.com - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Zulasmi Octarina mengapresiasi upaya Forkum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Bengkulu, dan juga Forkopimda kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu, yang telah bersinergi dalam menciptakan Pemilu 2024 yang kondusif.

Hal itu disampaikannya kepada wartawan di Bengkulu, Senin (4/3/2024).

Menurutnya, pelaksanaan Pemilu 2024 di Provinsi Bengkulu berlangsung kondusif berkat kerjasama semua stakeholder utama, yakni Forkopimda. Setelah itu, juga berkat kesadaran masyarakat, yang mengedepankan pentingnya persatuan dan kesatuan ditengah momentum politik.

Kemudian, kesadaran para peserta pemilu, seperti partai politik dan Caleg.

"Kita bersyukur di Bengkulu Pemilu berlangsung aman, damai dan kondusif. Ini semua tercipta berkat kerjasama yang baik unsur Forkopimda, didukung oleh kesadaran masyarakat dan peserta Pemilu. Tak lupa kita juga apresiasi penyelenggara Pemilu dan pengawasa Pemilu, yang telah bekerja keras siang dan malam demi suksesnya Pemilu," ungkapnya.

Selanjutnya, dia berharap semua pihak menjaga situasi agar tetap kondusif, sampai ditetapkannya hasil Pemilu secara resmi oleh KPU.

"Mari tetap jaga situasi kondusif ini, jangan sampai terpengaruh oleh ajakan-ajakan yang berpotensi mengganggu ketenangan ditengah masyarakat," ajaknya. (Adv)

Kantor DPRD Provinsi Bengkulu
Kantor DPRD Provinsi Bengkulu
  • Total Visitors: 6648306